Resep Kepiting Pedas Asam Manis yang Memanjakan Lidah
Resep Kepiting Pedas Asam Manis – Bagi para pecinta seafood tentu tidak asing dengan yang namanya kepiting. Kepiting memang selalu mendapat tempat bagi para pecinta seafood. Rasa dagingnya yang gurih serta ditambah berbagai macam bumbu terbaik, membuat kepiting ini mampu memanjakan lidah penggemarnya.
Sangat banyak sekali olahan makanan yang berbahan dasar kepiting. Nah, jika biasanya kepiting dimasak dengan bumbu asam manis, kali ini khusus buat penggemar pedas, kami akan bagikan resep kepiting pedas asam manis. Nah, tertarik kan ingin menyicipinya? Oke, langsung aja yuk bunda kita intip resp dan cara membuatnya.
Santapan Nikmat Kepiting Pedas Asam Manis Yang Nendang di Lidah
Bahan utama untuk membuat kepiting asam manis
3 ekor kepiting ukuran sedang. Pastikan kepiting yang akan anda masak adalah kepiting yang masih segar. Karena segar dan tidaknya kepiting yang anda masak, akan berpengaruh dengan kelezatan rasanya.
2 buah jeruk nipis.
Minyak goreng secukupnya
Bumbu yang dibutuhkan untuk membuat kepiting asam manis
6 siung bawang putih
5 siung bawang merah
1 siung bawang Bombay ukuran sedang
4 sendok makan margarin
2 sendok makan kecap inggris
2 sendok makan saos tomat
2 sendok makan saos tiram
2 sendok makan kecap asin
Cabai bubuk, secukupnya (sesuaikan dengan selera keluarga anda)
Merica bubuk, secukupnya
Garam, secukupnya
Gula, secukupnya
Air matang, secukupnya
Langkah-langkah Mengolah Resep Kepiting Pedas Asam Manis
Bersihkan kepiting, lalu potong tubuh kepiting menjadi 2 bagian.
Potong-potong jeruk nipis lalu peras dan ambil airnya. Lumuri kepiting dengan air perasan jeruk nipis selama kurang lebih 15 menit. Langkah ini berguna untuk menghilangkan aroma amis pada kepiting.
Sedikit tips untuk anda yang kesulitan memeras atau mendapatkan air jeruk nipis, anda bisa mendapatkannya dengan cara yang sangat mudah. Anda hanya perlu menekan-nekan atau sambil memukul-mukul semua bagian jeruk nipis. Setelah itu, baru anda potong-potong dan anda peras. Dengan cara ini, anda akan lebih mudah mendapatkan air jeruk nipisnya.
Panaskan minyak goreng lalu goreng kepiting hingga semua bagian kepiting terendam minyak goreng. Goreng kepiting hingga berubah warna, setelah matang, angkat dan tiriskan.
Geprek dan cincang halus bawang putih.
Cincang pula bawang merah dan juga bawang Bombay.
Panaskan sedikit minyak goreng dan juga mentega secara bersamaan.
Tumis bawang putih, bawang merah serta bawang Bombay hingga layu dan harum.
Tambahkan saos tiram, saos tomat, kecap inggris, kecap asin, cabai bubuk, merica bubuk, gula dan juga garam, aduk hingga merata.
Masukkan air matang sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga saos mengental.
Setelah saos mengental, masukkan kepiting yang telah digoreng lalu aduk-aduk hingga bumbu meresap merata. Gunakan api kecil agar tidak cepat gosong.
Jangan lupa cicipi terlebih dahulu saosnya. Tambahkan berbagai macam bumbu hingga menghasilkan rasa yang pas dan sesuai selera.
Setelah matang, matikan api dan kepiting pedas asam manis siap disajikan.
Tambahkan daun seledri maupun daun bawang yang telah diiris halus agar tampilannya semakin cantik.
Itu dia resep kepiting pedas asam manis yang dijamin akan memanjakan lidah Anda. Anda dapat menghidangkannya bersama dengan nasi putih hangat. Atau bisa juga anda nikmati sebagai kudapan. Semoga resep kepiting pedas asam manis ini bisa menemani waktu berkumpul anda bersama keluarga. Selamat mencoba.
Post a Comment for "Resep Kepiting Pedas Asam Manis yang Memanjakan Lidah"