Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Kue Kering Cookies Tumpuk Selai

Hai sista.. Setelah kemaren kita membuat rainbow cake, kali ini aku mau mencoba share salah satu resep kue kering nih. Ini juga merupakan kue kering yang biasa disajikan pada saat hari raya.

Kue kering cookies tumpuk selai ini enak juga dimakan sebagai cemilan dirumah, jadi ga perlu nunggu lebaran, karena kali ini aku mau share resepnya jadi sista bisa membuat sendiri dirumah. Dan siapa tau juga resep ini bisa menjadi awal untuk sista memulai bisnisnya nih. 

Resep Kue Kering Cookies Tumpuk Selai

Kalo resepnya sukses dibikin dirumah boleh dibagikan gratis dulu ketetangga deket rumah. Hehe.. banyak juga lho ya kisah sukses ibu rumah tangga yang berhasil menambah pemasukan buat keluarga berawal dari mencoba membuat sendiri lalu dibagikan ketetangga akhirnya keterusan deh.. dari pada penasaran yuk langsung disimak resep dibawah ini.
 
Cookies Tumpuk Selai
Bahan-bahan :

    240 gr tepung terigu
    150 gr unsalted butter lalu cairkan
    1/4 sendok teh garam
    80 gr gula halus
    2 sendok teh ekstrak vanila
    2 btr kuning telur
    2 sendok teh parutan kulit jeruk sunkist atau bisa diganti sari jeruk sunkist konsentrat 1 sendok makan
    Selai rasa buah untuk isiannya

Cara Membuat :

    Siapkan oven terlebih dahulu, panaskan dengan suhu 175 derajat celcius.
    Siapkan loyang lalu lapisi dengan kertas roti. Sisihkan.
    Siapkan wadah, campurkan tepung terigu, garam dan gula halus, lalu tambahkan kuning telur, unsalted butter yang sudah dicairkan, ekstrak vanila dan parutan kulit jeruk lemon. Campur semua adonan sampai adonan menjadi kalis.
    Setelah kalis, bulatkan adonan seperti bola-bola, kemudian digilas sampai ketebalan adonan 1/2 cm diatas meja yang telah dilapisi kertas roti dan terigu.
    Kemudian bentuk dengan cetakan dengan bentuk bunga atau sesuai selera.
    Beri lubang pada setengah kue yang sudah tercetak, dan biarkan setengah lainnya tanpa lubang.
    Siapkan oven, panggang kue dalam oven selama 10 menit sampai kue matang berwarna kuning kecoklatan.
    Sementara itu siapkan panci kecil untuk memanaskan selai agar menjadi lembut.
    Olesi kue yang tidak berlubang dengan selai.
    Taruh gula halus dipiring kecil, guling-gulingkan kue yang ada lubangnya diatas gula halus, lalu tempelkan atau tumpuk diatas kue yang tadi diolesi selai.

Setelah semua di olesi selai dan ditumpuk, cookies tumpuk selai sudah siap dihidangkan, atau sista bisa masukkan kedalam toples agar lebih tahan lama. Oke sista semoga bermanfaat ya resep kue kering cookies tumpuk selai ini. Selamat mencoba.. semoga bermanfaat ya sista..

Post a Comment for "Resep Kue Kering Cookies Tumpuk Selai"