Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Resep Kue Pukis

Kue Pukis ini paling sering kita jumpai dipasar tradisional sekitar kita. Memang jajanan tradisional indonesia ini sangat enak untuk dinikmati, dengan teksturnya yang lembut dan empuk. Kue empuk dengan bentuk setengah lingkaran ini sangat gampang sekali dikenali ya sist, dengan ciri khasnya yang berwarna kecoklatan dan beberapa dikreasikan dengan berbagai macam toping seperti meses, keju, kacang atau aneka variasi toping lainnya.

Resep Kue Pukis

Banyak yang mengatakan resep kue pukis ini berasal dari banyumas, karena memang sering aku lihat tulisan yang ada pada gerobak penjual kue ini bertuliskan daerah tersebut. Tapi yang pasti rasanya yang enak itu yang penting hehe.. Apalagi kalo dimakan dalam kondisi hangat hmmm..satu pasti kurang.

Cara membuat kue ini terbilang cukup mudah dan bahan-bahannya pun mudah didapat disekitar kita. Boleh dicoba dirumah ini sista buat cemilan dirumah. Udah pada penasaran ? yuk disimak proses pembuatan kue basah tradisional ini.
 
Bahan-bahan :

    125 gr tepung terigu protein sedang
    125 gr gula pasir
    2 butir telur
    150 ml santan dari 65 ml santan Kara
    1/2 sendok teh ragi instan
    Mentega secukupnya untuk mengoles cetakan
    35 gr keju parut
    Coklat meises (secukupnya untuk toping sesuai selera)


Cara membuat :

Pertama didihkan santan terlebih dahulu, kemudian sisihkan.

Campur rata tepung terigu protein sedang dengan ragi instan.

Siapkan wadah lain, kocok telur dan gula pasir dengan mixer kecepatan tinggi sampai adonan mengembang dan lembut. Setelah mengembang turunkan kecepatan mixer menjadi sedang.

Kemudian masukkan campuran tepung terigu dan ragi tadi kedalam kocokan telur yang sudah mengembang sedikit demi sedikit sampai merata, lalu tuangkan santan kara kedalam adonan sambil diaduk sampai adonan merata. Setelah semua bahan tercampur rata, matikan mixer, lalu diamkan adonan selama kurang lebih 30 menit, setelah itu masukkan keju parut kedalam adonan, aduk rata.

siapkan cetakan kue pukis, panaskan cetakan lalu olesi dengan mentega atau margarine, tuangkan adoan kue pukis tadi kedalam cetakan, menuangkannya tidak usah sampai penuh karena nanti adonan akan mengembang. Tutup cetakan, dan diamkan sebentar sampai setengah matang, lalu taburi dengan toping sesuai selera (untuk toping bisa disesuaikan dengan selera, bisa dengan memakai keju, pisang, kacang dan lain-lain). Tutup kembali dan biarkan sampai adonan kue matang yaitu bagian bawah kue berwarna kecoklatan. Setelah matang angkat.

Setelah matang, kue pukis siap disajikan dan dinikmati dalam keadaan hangat bersama anggota keluarga tercinta. Gampangkan ya sist.. aku juga ada resep lain seperti kue kuping gajah ini lho sista, jangan lupa dicoba dirumah ya..semoga bermanfaat, selamat mencoba J

Post a Comment for "Resep Kue Pukis"