Resep Cara Membuat Bobor Daun Singkong Kuah Santan Yang Nikmat
Resep Bobor Daun Singkong Kuah Santan – Daun singkong yang dimasak bersama dengan kuah santan memang terkesan sederhana. Namun jangan salah, helaian demi helaian daun singkong yang meresap sempurna ke dalam kuah santan punya cita rasa yang tak kalah lezat dari kuliner lain. Nah, untuk anda pecinta kuliner daun singkong, berikut kami bagikan resep bobor daun singkong kuah santan yang super mantap.
Bahan-bahan Untuk Membuat Resep Bobor Daun Singkong Kuah Santan Istimewa
Berikut ini bahan-bahan yang perlu anda siapkan untuk membuat resep bobor daun singkong kuah santan yang lezat dan nikmat:
Daun singkong 2 ikat
Daun kunyit 1 lebar, ikat simpul
Daun jeruk 5 lembar
Serai 1 batang
Santan encer 500 ml
Garam 2 ¼ sdt
Gula pasir ½ sdt
Penyedap rasa bila mau
Santan kental 250 ml
Bumbu Halus
Bawang merah 8 siung
Bawang putih 4 siung
Cabe merah ukuran besar 3 buah
Jahe dan lengkuas 2 cm
Cara Membuat Resep Bobor Daun Singkong Kuah Santan
Tumbuk bumbu halus serta daun jeruk yang dibuang tulangnya sampai lembut. Setelah itu rebus bersama dengan daun kunyit, serai yang dimemarkan serta santan encer yang bisa anda peroleh dari sisa perasan santan kental. Tunggu hingga kuah santan mendidik serta bumbunya sudah tercium harum.
Setelah dipetik, dicuci bersih, dan direbus, masukkan daun singkong ke dalam kuah santan sambil aduk merata lalu masak hingga mendidih.
Step ke 3 tambahkan secukupnya gula, santan, garam, dan penyedap rasa bila anda mau. Aduk-aduk hingga matang dan bumbu meresap sepenuhnya. Jangan lupa pastikan rasa dari bobor daun singkong yang anda masak sudah pas dan sesuai dengan selera ya. Setelah itu tiriskan dan sajikan hangat-hangat.
Bagaimana simple sekali bukan cara membuat resep bobor daun singkong kuah santang yang satu ini? Selain tak ribet, bahan-bahannya mudah didapat, rasanya juga dijamin pasti bakal makyus.
Resep Bobor Daun Singkong Kuah Santan Ples Tempe
Pengen lebih mantap lagi? Resep bobor daun singkong kuah santan juga bisa dikombinasikan dengan bahan lain seperti tempe lho. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Yuk intip langkah-langkah berikut ini!
Bahan Untuk Membuat Resep Bobor Daun Singkong Kuah Santan Ples Tempe
Daun singkong 1 ikat
Tempe ½ papan
Ketumbar 1 sdt
Bawang putih 2 siung
Lengkuas 2 cm
Daun salam 2 lembar
Daun jeruk 2 lembar
Santan instan 1 bungkus
Garam, gula, kaldu jamur
Langkah Untuk Membuat Resep Bobor Daun Singkong Kuah Santan Ples Tempe
Petik dan cuci bersih daun singkong di bawah guyuran air yang mengalir. Setelah itu rebus daun singkong hingga matang dan empuk lalu tiriskan dan potong dengan ukuran kecil. Jangan lupa buang rebusan airnya.
Step selanjutnya tumbuk 1 sdt ketumbar dengan 2 siung bawang putih hingga halus. Kemudian tumis hingga aroma wanginya keluar.
Step ke 3, masak kembali daun singkong yang telah anda iris kecil-kecil menggunakan air yang baru. Selain itu, masukkan pula tempe yang sebelumnya sudah dipotong bentuk dadu. Jangan lupa tambahkan 2 ruas lengkuas, daun salam, serta daun jeruk ke dalam kuah rebusan singkong.
Berikutnya, tambahkan bumbu yang sudah ditumis serta sisa santan ke dalam rebusan singkong.
Langkah terakhir tambahkan gula dan garam secukupnya, tak lupa juga kaldu jamur. Setelah daun singkong dan tempe matang sepenuhnya, angkat dan sajikan.
Itu tadi diatas resep olahan daun singkong yang bisa dibuat bobor. Tertarik mencobanya? Happy cooking bunda!
Post a Comment for "Resep Cara Membuat Bobor Daun Singkong Kuah Santan Yang Nikmat"