Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kekurangan GO PRO Hero 4 SILVER, Wajib TAHU

Jagolamaran.blogspot.com – menjadi seorang youtubers memang sangat menyenangkan apalagi di temani dengan kamera yang mempunyai kualitas terbaik, salah satunya ialah go pro hero 4, namun yang sering kali di tanyakan, apakah kekurangan dari go pro hero 4 silver ini ?, dan masih layakkah untuk di beli pada tahun 2022

Kekurangan GO PRO Hero 4 SILVER

Dapat penulis katakan kamera go pro hero 4 silver mempunyai banyak kelebihan di bandingkan dengan kekurangannya, bahkan penulis sangat sulit untuk menemukan kekurangan dari kamera ini, jadi tidak heran jika banyak youtubers yang tertarik dengan kualitas go pro hero 4

Desain kamera ini sangat mini sekali dan mudah untuk di bawa kemana-mana, di bawa untuk vlog pribadi bisa, di bawa untuk mendaki gunung juga bisa dan pastinya enak untuk di jadikan kamera motovlogging, adapun untuk kekurangan kamera ini yaitu

1. getaran yang masih besar

Kekurangan pertama terletak pada getaran kamera yang cukup besar, sehingga tidak heran video yang di hasilkanpun menjadi tidak begitu halus, akan tetapi videonya masih terlihat bagus dan enak di pandang karena kamera ini mempunyai kualitas video yang luar biasa

Dari banyak aktivitas yang bisa kita lakukan, aktivitas yang cocok untuk kamera ini ialah motovlog, di mana hasil video akan terlihat bagus sekali dan getarannyapun tidak terlalu besar jika di buat pada jalan aspal

Jadi kesimpulannya kamera ini sangat layak untuk di gunakan oleh para pembuat konten motovlog, jika untuk kegiatan eksplor dengan banyak gerakan menurut penulis tidak begitu bagus hasilnya di karnakan getaran yang masih cukup besar

2. tidak bisa transfer file langsung ke laptop

Kekurangan kedua dari kamera ini terletak pada proses pemindahan file yang tidak bisa di lakukan secara langsung, jadi mau tidak mau kita harus mengeluarkan memorinya terlebih dahulu dan kemudian di masukkan kedalam memory reader, barulah setelah itu file bisa di baca oleh laptop

Kekurangan yang kedua ini memang patut untuk di pertanyakan, apakah laptop penulis yang tidak support untuk membaca file dari go pro hero 4, atau memang file kameranya yang tidak bisa di pindahkan hanya dengan kabel data, jadi mau tidak mau harus menggunakan memori reader

Memang terkesan aneh dan sedikit ribet, tapi menurut penulis tidak masalah karena file tetap bisa di pindahkan. Perbedaan merek kamera memang bisa menimbulkan perbedaan dalam hal kemudahan transfer file sehingga tidak heran jika kita menemukan kendala seperti yang penulis sebutkan

Pada jaman dahulu penulis pernah membeli kamera action kogan seharga Rp. 300.000 an, dan mempunyai kemudahan dalam proses pemindahan file, akan tetapi hasil video dan fotonya tidak sebagus kamera action go pro hero 4 silver, jadi intinya setiap kamera mempunyai kekurangan dan kelebihan masing-masing, sekian untuk pembahasan kali ini dan selamat beraktivitas

Penulis : Kuanyu

Post a Comment for "Kekurangan GO PRO Hero 4 SILVER, Wajib TAHU"